Saturday 13 April 2019

Tips Merawat Tangan, Kaki, Agar Cantik dan Indah

 


 Sebagai seorang muslimah, kadang keindahan tangan dan kaki luput dari perhatian. Memang tidak tampak sich, meski demikian sebetulnya keduanya tetap butuh perawatan agar tetap sehat dan indah dipandang. Buat siapa coba? Ya … sudah tentu buat pasangan halalnyalah, hehe ….

Saya suka dengan tagar yang menjadi focus of topic pada acara Grand Launching Intensive Skin White Series & Zaitun Oil Series Azalea di Larazeta Restaurant, 24 Maret lalu. Adalah “#BeautyFromSunnah “ yang mengandung makna dalam, khususnya bagi muslimah.

 


Bahwa mengupayakan diri sendiri cantik itu adalah sunnah. Cantik di sini bukan berarti cantik yang direkayasa lho ya? Jadi make over tidak termasuk, yang mencakup tato alis, meruncingkan dagu, membuat hidung lebih mancung, dll. Akan tetapi cantik yang ditimbulkan dari perawatan dan menghias. Perawatan serta menghias yang dimaksud tentu saja harus tetap mengukuti syariat yang ada.

Berbicara tentang perawatan meliputi 3 hal, yaitu:

  1. Membersihkan. Gunanya untuk menghilangkan kotoran (debu), atau minyak dari permukaan kulit.
  2. Merawat. Tujuannya agar kulit tetap halus, dan lembab. Kulit tidak lekas keriput.
  3. Menghias. Untuk mempercantik tampilan tangan maupun kaki. Untuk mempercantik atau menghias tangan atau kaki sendiri bahan yang dianjurkan bagi kaum muslimah adalah Henna atau Hena. Pemberian warna atau berhias memakai henna termasuk dalam perkara muamalah dimana hukum asalnya adalah mubah, atau diperbolehkan. Bahkan Nabi Shallallahu’alaihi Wasallam juga menganjurkan bagi para wanita untuk menghiasi tangan atau kakinya dengan henna, agar tidak serupa dengan laki-laki. Namun tetap harus memenuhi persyaratan syar’I sich. karena termasuk perhiasan, maka hendaknya tidak tampak oleh laki-laki yang bukan mahramnya.
"Sudah tau belum? Apa sich henna itu?"
Henna atau Hena (حناء) adalah pewarna yang biasa digunakan untuk menghiasi tangan atau kaki yang berasal dari bahan tumbuhan bernama “henna” atau nama latinnya Lawsonia genus. Di Indonesia biasa kita kenal degan nama “pacar kuku” atau Lawsonia inermis.


 Beruntung saya menghadiri undangan saat launching Azalea yang juga ada sesi “Mehndi Day”. Dari sini saya baru tau tentang seni henna atau mehndi. Tak mudah memang untuk mengaplikasikan ide kita menjadi hiasan yang indah dengan henna. Bagi mereka yang awam atau baru pertama kali menggunakan ada baiknya belajar terlebih dahulu melalui beberapa tahap. Mulai dari tahap membuat bentuk-bentuk yang mudah dan simple, seperti bunga-bungaan atau bentuk circle yang dimodifikasi, lalu lanjut ke bentuk yang lebih rumit. Bentuk lebih rumit bisa berupa daun-daunan yang menjulur atau aneka bentuk lain yang agak detail.

Awalnya memang agak sedikit takut-takut sich. iya pasalnya kita belum terbiasa seberapa besar memberikan tekanan pada spluit. Alhasil agak mbeleber dan kurang rapi. Tapi setelah saya mencoba beberapa kali, hasilnya menjadi lebih rapi.

Nah, inilah hasil dari belajar menhndi, dan Alhamdulillah menjadi karya terbaik dari semua peserta.
 Baiklah, lanjut ke topic perawatan yaaa..!


Untuk perawatan tangan dan kaki saya merekomendasikan produk Skin White Series & Zaitun Oil Series Azalea. Eh .. maaf, bukan iklan lhoh ya… ini saya pakai sungguhan. Setelah memakai beberapa kali, hasilnya kulit tangan dan kaki terasa halus dan lembab. Biasanya Zaitun Oil saya pakai sebelum tidur malam di seluruh tangan dan kaki. Sementara skin white cream saya pakai pada tungkai, siku dan lutut.





 Caranya:
Rendam sebentar tangan atau kaki, atau kalau nggak sempat cuci tangan dan kaki menggunakan air hangat. Pakailah sabun yang cocok.
Keringkan tangan dan kaki dengan handuk.
Tuang Zaitun Oil pada telapak tangan beberapa tetes, lalu oleskan pada kedua tangan dan kaki.
Tuang Skin White Cream pada telapak tangan, lalu olehkan pada tungkai, siku dan kaki. Tunggu sebentar agar cream dan Zaitun Oil meresap di kulit, baru tidur.







Hasil pemakaian sekitar seminggu, kulit tangan dan kaki lebih halus dan lembab. Terutama bagian tungkai yang sebelumnya agak kering menjadi lebih halus dan lembab. Demikian pula dengan lutut dan siku yang semula terasa agak kasar ketika diraba menjadi lebih halus. Dan yang saya suka lagi, aroma Zaitun Oil Azalea wanginya lembut. Alhamdulillah anak-anak juga suka.

Inilah tips Meawat Tangan dan Kaki agar tetp halus dan lembut. Semoga bermanfaat!

No comments:

Post a Comment

Terimakasih sudah menggunakan blog ini sebagai referensi.