UA-83233104-1

Friday 20 July 2018

Maxi Peel Micro Exfoliant Fluid Peeling Aman kulit Tak kemerahan


Sabtu 14 Juli 2018 lalu saya menghadiri acara blogger gathering bersama Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid. Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid adalah sebuah produk yang dirilis perusahaan (Splash Corporation) terkemuka di Filipina. Setelah mencapai kesuksesan di Negara asalnya, kini mulai dikembangkan di Indonesia.   Sebagai jawaban atas pertanyaan para perempuan tentang permasalahan pada kulit. Karena Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid mampu menjadikan kulit
lebih cantik, lebih cerah, dan tampak awet muda.

Peserta mendengarkan talkshow tentang perawatan kulit

Acara yang berlangsung di Four Point Hotel, Tunjungan Surabaya ini dihadiri oleh Charmaine E. Sales, selaku Brand Manager Personal Care Maxi-Peel dan Dermatologist dr. Melyawati Hermawan, SpKK.

Dalam perbincangannya Charmaine menjelaskan bahwa, "Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid merupakan produk yang telah terbukti aman dan efektif untuk penggunaan setiap hari tanpa menimbulkan efek samping seperti pengelupasan dan kemerahan pada kulit,". Ini artinya bahwa Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid relative aman untuk digunakan sebagai perawatan wajah setiap hari.

Maka tak heran jika Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid yang juga dikenal dengan nama Maxi-Peel Zero, menjadi produk unggulan dari Splash dalam kategori personal care hanya dalam beberapa bulan sejak produk tersebut dilounching.

 
Menilik sejarah perawatan kulit, eksfoliasi atau chemical peeling telah dikenal sejak tahun 90-an. Pada kenyatannya dengan melakukan pengangkatan sel-sel kulit mati, akan membantu menyamarkan garis-garis halus pada wajah (keriput), tampak lebih bersih, serta mengatasi permasalahan kulit lainnya. Banyak wanita yang percaya bahwa dengan peeling secara teratur, maka kulit wajah akan menjadi lebih kencang dan awet muda.

Hanya saja, kebanyakan dari mereka merasa takut untuk melakukan perawatan peeling atau eksfoliasi secara berkala. Karena dalam banyak kasus, proses eksfoliasi seringkali menyebabkan kulit iritasi, dan terjadi penipisan sel kulit wajah, serta kulit menjadi mudah berjerawat jika peeling dilakukan terlalu sering.

Pernahkan melihat seorang wanita yang kulit wajahnya kemerahan usai perawatan wajah?


Nah, kini Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid hadir sebagai jawaban akan perasaan takut yang dialami wanita tentang peeling.
Charmaine menjelaskan Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid aman dilakukan untuk melakukan perawatan eksfoliasi setiap hari. Produk tersebut diklaim aman dan efektif untuk digunakan setiap hari tanpa menimbulkan efek samping seperti pengelupasan dan kemerahan pada kulit.

Kandungan Skin Renewal Micro-Exfoliants yang terdapat dalam Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid mampu membantu menghilangkan minyak dan kotoran pada pori-pori wajah. Selain itu, kandungan Skin Vitamins A, E, C, dan B sangat bagus untuk kesehatan kulit, karena dapat membantu melembabkan serta melindungi kulit dari sinar UV.


Kita seringkali mendengar tentang regenerasi kulit. Ngomong-ngomong soal regenerasi kulit, tahukah kamu, kapan proses tersebut berlangsung?


Menurut dr. Melyawati Hermawan seorang Dermatologist, mengungkapkan bahwa kulit manusia memiliki proses regenerasi secara natural setiap 28 hari sekali. Jadi dalam kurun waktu nggak sampai 1 bulan, kulit kita akan mengalami pergantian. Yaitu kulit lama akan digantikan kulit baru. Subhanallah … keren khan. Secara teori sebenarnya kulit kita selalu baru, yaitu dalam kurun waktu 28 hari tersebut. 

Sayangnya, rentang waktu regenerasi kulit tidak menetap dalam waktu tersebut. Seiring bertambahnya usia proses tersebut akan semakin melambat. Maka mulai berhati-hatilah ketika usia kamu mulai menginjak 30 tahun. Nah … nah …! Perlu menjadi catatan, bahwa saat usia tidak muda lagi, maka proses regenerasi akan terjadi lebih lambat dari usia sebelumnya. Dan ini yang seringkali akan menyebabkan kulit menjadi lebih kering, kusam, dan warna kadang tidak rata atau terjadi flek-flek.

Regenerasi kulit

Waduh gimana donk….?

Jelas tidak ada cara lain, karena waktu regenerasi terjadi secara alami. Satu-satunya cara adalah melakukan treatment, yaitu dengan cara melakukan perawatan khusus dengan cara peeling.

Tujuannya agar kulit yang tadinya mulai kering karena usia akan menjadi lebih lembab. Sementara yang terlihat kusam akan tampak bersih dan terlihat lebih muda. Dan satu lagi, agar kulit tidak timbul jerawat  serta masalah kulit lainnya.


Lalu apa sich peeling yang bagus buat kulit?

Peeling yang bagus buat kulit, tentu saja yang tidak memberikan reaksi negatif bagi kulit. Reaksi negatif di sini maksudnya adalah kulit tidak terlihat lebih buruk dari sebelum memakai peeling. Contoh: khan ada tuh peeling yang menyebabkan kulit menjadi memerah atau iritasi. Atau ada juga yang malah bikin kulit wajah berjerawat. Dan ada pula lhoo ... peeling yang tak memberikan efek sama sekali, alias pakai atau tidak pakai nggak ada bedanya. Haha ... kalo yang begini, lalu buat apa pakai peeling? iya nggak?

OK, sekarang saya mau bercerita nich. Pas saya menghadiri gathering blogger kemarin, saya mengenal yang namanya Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid. Pertama kali melihatnya, saya jadi penasaran banget, gimana ya produk ini? "Bagus nggak?", begitu dalam hati saya. Melihat bentuknya sich saya suka. Tulisan brand product dengan logo warna Pink dan keseluruhan kemasan yang dominan warna putih itu seolah melambangkan, bahwa produk ini tidak sekedar untuk kecantikan, akan tetapi juga kesehatan.




Sebetulnya bener sich, kalo untuk kesehatan. Karena kandungan vitamin yang ada dalam Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid, tentu saja akan memberikan efek kulit menjadi lebih sehat dan bersih.


OK biar nggak penasaran, kita bahas lebih dalam yuuk tentang Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid.

Tentang Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid

Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid adalah sebuah produk untuk perawatan wajah yang diproduksi oleh splash corporation dari Filipina yang berdiri sejak tahun 1985. Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid terdiri dari skin renewal micro-exfoliants and skin vitamins yang membantu membersihkan membantu mencerahkan dan membantu kulit untuk terlihat lebih halus.


 Kandungan dalam Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid:

  • BHA  Micro-Exfoliant membantu mengecilkan pori-pori wajah.
  • AHA Micro-Exfoliant membantu membersihkan kulit dan membantu menyamarkan bekas jerawat dan nida di wajah.
  • Vitamin B3, C dan E yang membantu kulit tampak lebih cerah.


Bagaimana cara kerja Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid?

Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid akan membantu membersihkan dan mengeksfoliasi/ mengangkat sel-sel kulit mati pada lapisan epidermis kulit. Selain itu juga mengandung Skin Renewal Micro-Exfoliants dan Skin Vitamins yang dapat berproses secara alami melembabkan dan membersihkan kulit tanpa menyebabkan kemerahan atau iritasi.

"Eksfoliasi adalah sebuah perawatan yang dilakukan untuk mengangkat sel-sel kulit mati sehingga kulit terlihat lebih cerah,” demikianlah seperti yang diungkapkan dr. Melyawati.

Petunjuk penggunaan:

Tuangkan Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid pada kapas, dan oleskan di wajah dan leher. Gunakan sekali di malam hari sebelum tidur.

Berdasarkan pengalaman, beberapa kali pakai. Saat dituangkan di kapas, lalu dioles ke wajah rasanya dingin. Dan tidak lengket, alias kering namun tetap agak lembab. Saya sengaja mencoba nggak barengan produk lainnya. Jadi setelah wajah saya bersihkan, saya keringkan dengan handuk bersih. Kemudian saya oles dengan cara agak ditepuk-tepuk ke wajah. Setelah itu baru tidur.



Setelah beberapa kali pemakaian, kulit terasa lebih halus dan lembab. Hanya saja jika pemakaian agak banyak, kulit terasa sedikit agak perih. Saran saya tuangnya jangan terlalu banyak.











Usai acara kita foto-fotoan bersama

Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid, menurut saya produk ini bagus. Dengan harga yang sangat terjangkau, dan mudah didapatkan. Kini ada di toko-toko obat atau apotek yang tersebar di seluruh Indonesia.Tentang produk Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid bisa dilihat akun instagram @maxipeel_id atau #MaxiPeel dan #MaximumBeauty
Terimakasih Maxi-Peel Micro-Exfoliant Fluid, acaranya seruu dan bermanfaat.



















3 comments:

  1. Saya juga pernah mengalami kulit kemerahan di bagian lipatan hidung, terkadang rasanya agak perih.

    ReplyDelete
  2. bagus kalau aman, karena kulit saya termasuk yg sensitif

    ReplyDelete
  3. Mengapa saat memakai produk maxipeel micro-exfoliant flyid kulit terasa panas

    ReplyDelete

Terimakasih sudah menggunakan blog ini sebagai referensi.